Apel Pagi Pegawai PPS Nizam Zachman Jakarta yang dipimpin oleh Kepala Sub Bagian Umum. Arahan dari beliau sebagai berikut:
-. Disatu minggu kemarin kita sudah menyusun rencana operasional kegiatan sekaligus penginputan sistem informasi untuk pegadaan dengan tujuannya seluruh pegawai mempunyai pedoman dalam peaksanaan kegiatan. Diharapkan seluruh bidang disipilin dengan apa yang sudah kita susun.
-. Arahan dari Pak Sesdit agar seluruh kegiatan perencanaan pengadaan barang dan jasa bisa selesai pada april 2023.
-. Kegiatan hari ini ada kunjungan dari Uni Eropa, harap dikondisikan lokasi disekitar.
-. Diharapkan seluruh pegawai lebih menjaga kesehatan mengingat cuaca yang kurang baik belakangan ini.
Adapun arahan tambahan dari Kepala Pelabuhan sebagai berikut:
-. Terkait dengan kunjungan kemitraan Tim Uni Eropa tolong disiapak kendaraan operasional untuk mengakomodasi mereka ke dermaga.
-. Disiplin terkait dengan presensi finger print, hanya ada toleransi 30 menit. Untuk yang lupa absen langsung mendapatkan pengurangan tunjangan kinerja.
-. Terkait dengan Penangkapan Ikan Terukur, tolong untuk teman-teman semua khususnya OPK, Syahbandar serta tim pendataan harus betul-betul melaksanakan pendataan dengan baik. Karna data yang disampaikan harus bisa dipertanggungjawabkan.
-. Tingkatkan komunikasi internal kita. Komunikasi harus dijalin dengan bagus sehingga semua tau apa yang dilakukan. Serta tingkatkan juga komunikasi eksternal dengan pengguna jasa.
-. Sudah dibentuk Tim Keamanan dan Ketertiban Terpadu, tugasnya fokus unntuk kelancaran pelaksanaan penangkapan ikan terukur.
-. Terkait dengan LHKPN, diharapakan bagi yang wajib melaporkan LHKPN segera laporkan sebelum tanggal 17 Maret 2023.
-. Terkait dengan laporan perjalanan dinas, diharapkan selain laporan tertulis, tapi ada juga laporan secara lisan. Bisa langsung menemui saya untuk melaporkan kegiatan perjalanan dinasnya.