Kegiatan Pelabuhan Perikanan
kegiatan PPN. Kejawanan | 20 August 2024

Apel Pagi PPN Kejawanan

#sahabat bahari# Pada Hari Senin, Tanggal 19 Agustus 2024 PPN Kejawanan telah melaksanakan Apel Pagi dengan Pembina Apel Ketua Tim Kerja Tata Kelola dan Pelayanan Usaha, Ibu Sri Handayani S.St.Pi. Dalam Kegiatan Apel disampaikan hal-hal sebagai berikut:
1. Kunjungan Field Trip Elearning dari Unit Pelaksana Teknis perintis terkait dengan aktifitas di Pelabuhan Perikanan Nusantara Kejawanan.
2. Pelaksanaan penilaian pelayanan publik kelompok rentan masih terdapat waktu untuk melakukan perbaikan dokumen, sehingga seluruh tim dapat melakukan updating dokumen apabila masih terdapat kekurangan.

3. Kepada seluruh pegawai non ASN yang akan mengikuti penerimaan CPNS diharapkan dapat melakukan persiapan, karena pembukaan Penerimaan CPNS akan di buka dalam waktu dekat.
4. Seluruh pegawai agar dapat melakukan penghematan energi Listrik dan air serta menjaga kebersihan, ketertiban, keamanan dan keindahan lingkungan PPN Kejawanan.
5. Tim Kesyahbandaran agar selalu mengingatkan kepada seluruh stakeholder dan ABK pengguna dermaga serta kolam pelabuhan, untuk dapat mematuhi aturan dan petunjuk keselamatan yang berlaku demi menjaga keselamatan bersama, dengan memastikan untuk selalu menggunakan pelampung atau jaket keselamatan saat berada di area dermaga dan kolam Pelabuhan, serta jangan membuang sampah atau limbah sembarangan di dermaga dan kolam pelabuhan.

« Kembali