Kegiatan Pelabuhan Perikanan
kegiatan PPN. Pekalongan | 13 April 2020

Cegah Penyebaran COVID-19, PPN Pekalongan Gelar Bulan Bakti Peduli Nelayan

Pekalongan (09/04) - Direktorat Jenderal Perikanan Tangkap melalui Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Pekalongan bekerja sama dengan TNI AL dan Satpolairud Polres Pekalongan Kota menggelar Bulan Bakti Peduli Nelayan pada hari Kamis (09/04). Kegiatan diawali dengan apel siaga persiapan yang dipimpin oleh Kepala PPN Pekalongan R. Kurmawan, A.Pi, M,Si, dan diikuti oleh instansi terkait. Dalam arahannya, Kurmawan menjelaskan bahwa pelaksanaan Bulan Bakti Peduli Nelayan ini dalam rangka penanggulangan COVID-19 yang penyebarannya semakin meluas.

Program Bulan Bakti Peduli Nelayan ini berupa Bakti Sosial, Bakti Usaha, dan Bakti Sehat. Bakti Sosial yang dilaksanakan pada hari ini diwujudkan dengan pembagian paket bantuan yang berupa masker, hand sanitizer, dan sabun antiseptik kepada pengunjung Tempat Pelelangan Ikan (TPI) dan nelayan. Selain itu, juga telah dilakukan pembuatan fasilitas cuci tangan sederhana sebanyak 8 (delapan) titik dan penyemprotan disinfektan pada kapal nelayan, mobil pengangkut ikan dari luar kota, dan lingkungan TPI setelah selesai digunakan.

Untuk bakti usaha, saat ini PPN Pekalongan telah menyalurkan dana pengembangan usaha untuk nelayan sebesar Rp 850.000.000,- melalui program Pojok Pendanaan Nelayan. Sedangkan implementasi Bakti Sehat dengan menyediakan fasilitas cuci tangan dan hand sanitizer di kantor pelayanan serta melakukan pemeriksaan suhu tubuh kepada semua orang yang akan masuk ke TPI.

Lebih lanjut Kurmawan juga mengingatkan kepada pengunjung TPI PPN Pekalongan agar selalu waspada terhadap penyebaran virus COVID-19 tidak semakin meluas. Karena, beberapa orang yang positif virus corona, ternyata tidak bergejala. Oleh karena itu, guna  mengantisipasi hal tersebut kita harus selalu menggunakan masker apabila keluar rumah. Kita juga perlu untuk menjaga pola hidup sehat.

Kedepan, PPN Pekalongan bersama instansi terkait akan terus bersinergi dalam pelaksanaan Bulan Bakti Nelayan ini.

« Kembali