Berita Pelabuhan Perikanan
berita PPN. Brondong | 10 April 2017

Kunjungan Kerja Komisi IV DPR-RI ke PPN Brondong

Brondong – Kunjungan Kerja Komisi IV DPR-RI ke Lamongan Jawa Timur pada hari Jumat (3103)2017 tepatnya di Pelabuhan Perikanan Nusantara Brondong diikuti oleh Siti Hediati Soeharto (F. Golkar), F-Gerindra, F-Demokrat, F-PAN, F-Nasdem dan F-Hanura. Dari KKP hadir pula Direktur Jenderal Perikanan Tangkap, Prof. Ir.R. Sjarief Widjaja,P.Hd,FRINA, Direktur Pelabuhan Perikanan, Dr. Ir. Syafril Fauzi,M.Sc dan Direktur Kapal Perikanan dan Alat Penangkap Ikan, Dr. Agus Suherman.

Ketua Tim kunjungan spesifik ke Provinsi Jawa Timur, Viva Yoga Mauladi mengatakan tujuan Komisi IV DPR mengunjungi Kabupaten Lamongan untuk menyerap aspirasi masyarakat nelayan terkait implementasi peraturan menteri Kelautan dan Perikanan Nomor 71 tahun 2016 tentang alat tangkap.

Viva Yoga Mauladi menjelaskan, bahwa Permen itu mengatur tentang alat tangkap. Menteri Kelautan dan Perikanan meminta masyarakat nelayan menggunakan alat tangkap gill net yang tujuannya untuk menjaga ekosistem kelautan dan pelestarian lingkungan.

« Kembali