Berita Pelabuhan Perikanan
berita PPS. Kendari | 07 November 2014

Kunjunngan kerja Presiden Ir. Joko Widodo di Kendari Sulawesi Tenggara

Dari Bandara Haluoleo, Presiden Jokowi dan rombonga langsung mengunjungi Pelabuhan Perikanan Samudera Kendari, di PPS Kendari presiden dan rombongan disambut oleh jajaran Muspida Kota Kendari dan ribuan warga yang sudah menunggu dari jam 09 ; 00 WITA untuk menyambut kedatangan Presiden Jokowi dan rombongan. Presiden Jokowi dan rombongan tiba di Pelabuhan Perikaan Samudera sekitar pukul 18:45 WITA, Presiden Jokowi merapat ke dermaga tempat bongkar muat ikan dan melihat secara langsung kapal yang sedang melakukan bongkar ikan sambil mendengarkan penjelasan dari Kepala Pelabuhan Perikanan Samudera Kendari bapak Ir. Arief Rahman Lamatta, M.M. Dalam kesempatan itu Presiden Jokowi juga sempat berdialog langsung dengan nelayan kurang lebih 15 menit tentang hasil tangkapan mereka. Setelah dari pelabuhan PPS Kendari, Presiden Jokowi kembali melanjutkan kegiatannya menghadiri Munas XII Keluarga Alumni Universitas Gajahmada (KAGAMA) yang diselenggaraka di Hotel Grand Clarion, Kendari.

« Kembali