Berita Pelabuhan Perikanan
berita PPP. Pondok Dadap | 24 April 2018

Menuju Peresmian, Kementerian Kelautan dan Perikanan mengadakan Sosialisasi Kios Ikan Higienis di Pelabuhan Perikanan Pondokdadap

Pondokdadap, April 2018 – Perwakilan Kementerian Kelautan dan Perikanan mengadakan sosialisasi kios ikan higienis di Pelabuhan Perikanan Pondokdadappasca rampungnya pembangunan Kios Ikan Nelayan oleh Direktorat Jenderal Perikanan Tangkap Kementerian Kelautan dan Perikanan. Bertindak sebagai narasumber dalam sosialisasi ini adalah Bapak Dr. Ady Candra, S.Pi, M.Si. selaku Kepala Subdit Pelabuhan Perikanan Pantai Kementerian Kelautan dan Perikanan. Selain itu, Kepala Unit Pelaksana Teknis Pelabuhan dan Pengelolaan Sumberdaya Kelautan dan Perikanan Pondokdadap Bapak Muh. Ichsan Budianto S.Pi, MT. juga memberikan arahan mengenai pengelolaan kios ikan nelayan.

Sosialisasi yang digelar secara sederhana secara rembugan ini dihadiri oleh para penjual ikan di pasar ikan Pelabuhan Perikanan Pondokdadap, dimana setelah diresmikannya kios ikan nelayan yang baru, para penjual ikan di pasar ikan yang lama akan direlokasi ke gedung yang baru. Untuk itu, pemberian pengarahan terhadap para penjual ikan dirasa perlu dilakukan, karena selain dapat memberikan informasi dan arahan mengenai konsep penanganan dan penjualan ikan dalam lingkungan yaang higienis, sosialisasi ini juga berfungsi untuk menghindari konflik antar penjual ikan dengan cara pembagian lapak kios ikan menggunakan undian.

Kegiatan ini merupakan kegiatan awal dari rangkaian kegiatan peresmian Kios Ikan Nelayan yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat. Dengan sudah diberikannya pengarahan mengenai konsep kinerja dan pelayanan di dalam kios ikan higienis dan sudah terbaginya lapak kios ikan kepada para penjual ikan, diharapkan para penjual ikan mampu mempersiapkan gedung agar siap beroperasi saat peresmian.

Kios Ikan Nelayan yang dibangun di Pelabuhan diharapkan mampu memecah anggapan masyarakat umum yang mengidentikkan pasar ikan dengan kawasan yang kumuh dan tidak teratur, karena kios ikan nelayan yang baru ini merupakan kios ikan higienis yang memperhatikan sisi kebersihan bangunan dan proses distribusi ikan agar mutu ikan hasil produksi di UPT P2SKP Pondokdadap tetap tinggi ketika sampai di tangan pembeli. Dengan tingginya mutu ikan hasil produksi perikanan di UPT P2SKP Pondokdadap, maka diharapkan harga jual ikan juga semakin tinggi, sehingga nelayan yang mendaratkan ikannya di UPT P2SKP Pondokdadap semakin dapat meningkatkan mutu hasil tangkapan perikanan disamping hanya sebatas meningkatkan jumlah produksi perikanan saja. Prosesi acara dilanjutkan dengan pengundian nomor kios kepada para penjual ikan yang sudah terdaftar di UPT P2SKP Pondokdadap untuk memberikan tiap – tiap lapak kepada para penjual ikan secara adil dan merata. Sosialisasi ini ditutup dengan foto bersama dari pihak Kementerian Kelautan Perikanan, UPT P2SKP Pondokdadap, dan para peserta sosialisasi di depan gedung kios ikan nelayan higienis.

« Kembali