Berita Pelabuhan Perikanan
berita PPP. Mayangan | 25 August 2016

Pelatihan Pemadaman Kebakaran Bagi Siswa Praktek dan Satpam Dermaga

Probolinggo, 25 Agustus 2016

Penerapan keselamatan kerja di pelabuhan dapat membantu mencegah dari resiko kecelakaan dan kerusakan yang mencakup kondisi bangunan, peralatan dan kondisi pekerja. Di wilayah UPT Pelabuhan Perikanan Mayangan, kejadian kecelakaan kerja yang paling sering terjadi adalah kebakaran dan orang tenggelam. Untuk itu perlu disosialisasikan tata cara penanganan keadaan darurat bagi para pelaksana di lapangan seperti satpam, penjaga kapal serta siswa praktek yang setiap hari langsung berada lapangan.

Pelatihan pemadaman kebakaran tersebut dipimpin oleh Nonot Widjajanto, S.Pi selaku Syahbandar di Pelabuhan Perikanan Mayangan, Kamis (25 Agustus 2016). Diharapkan dengan terlatihnya para petugas di lapangan dalam menghadapi keadaan darurat khususnya kebakaran, dapat meminimalisir resiko kerugian yang dihadapi apabila sewaktu waktu terjadi kecelakaan kerja berupa kebakaran di lingkungan Pelabuhan Perikanan

« Kembali