Berita Pelabuhan Perikanan
berita PPP. Bajomulyo | 25 July 2017

PEMBINAAN BAKUL DAN NELAYAN DI DESA PUNCEL - DUKUHSETI

     Juwana – Pelabuhan Perikanan Pantai Bajomulyo kali ini menyelenggarakan Kegiatan Pembinaan Bakul dan Nelayan yang bertempat didesa Puncel, pada hari Kamis tanggal 20 Juli 2017. Kegiatan dihadiri oleh 30 orang peserta yang terdiri dari bakul dan nelayan diwilayah Puncel – Dukuhseti. Sebagian besar nelayan diwilayah Puncel melakukan penjualan hasil tangkapannya melalui lelang yang dilaksanakan di TPI Puncel.  Para Bakul ikan setelah membeli ikan dilakukan proses pengolahan secara sederhana melalui pengasapan dan ada pula bakul ikan yang setelah membeli ikan dari nelayan kemudian dijual kembali ke pedagang besar.

              Tujuan dari kegiatan pembinaan bakul dan nelayan yang dilaksanakan di Desa Puncel adalah untuk memberikan motivasi kepada para bakul ikan dan nelayan dalam peningkatan diversifikasi usaha perikanan sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan bakul nelayan dan keluarganya. Kegiatan tersebut menghadirkan Narasumber tunggal dari Pusat Pelatihan Mandiri Kelautan dan Perikanan Kabupaten Pati (P2MKP) “ AMANAH “.

            Ikan yang merupakan produk utama hasil tangkapan dari nelayan harus dilakukan penanganan yang cepat agar tidak mengalami proses pembusukan. Untuk meningkatkan nilai tambah dari ikan yang dibeli supaya tidak langsung dijual kembali maka harus dilakukan pengolahan sehingga dapat meningkatkan pendapatan dari keluarga. Dan untuk memenuhi tuntutan konsumen terhadap berbagai jenis olahan dari produk perikanan yang tetap memelihara mutu, keamanan produk untuk dikonsumsi , harga yang bersaing dan tidak melanggar ketentuan perundang- undangan yang berlaku di bidang perikanan (IUU/ Ilegal Unreported Unregulated fishing), PPP Bajomulyo merasa sangat perlu untuk melakukan pembinaan dan motivasi terhadap bakul dan nelayan terkait hal tersebut.

            Materi yang diberikan dalam kegiatan Pembinaan Bakul dan Nelayan di Balai Desa Banyutowo berjudul “Dengan Semangat Kerja Keras, Cerdas, Cerdik dan Pintar kita akan menjadi Pengusaha yang sukses”. Dijelaskan bahwa kesuksesan lahir bukan karena kebetulan atau keberuntungan / “BEJO” semata. Sukses terwujud karena direncanakan, diusahakan dan diikhtiarkan melalui target yang jelas. Kesuksesan diukur dari seberapa KUAT impian, harapan dan keinginan kita, kemudian mencari cara untuk menggapainya. (Supriyo/ PPP Bajomulyo).

« Kembali