Brondong – Kegiatan rutin yang biasa dilakukan oleh nelayan di dermaga PPN Brondong adalah melakukan pendaratan ikan hasil tangkapan. Jumlah produksi ikan yang didaratkan hari ini, Senin (28/8) 2017 berjumlah 439.076 kg dengan nilai Rp. 8.722.904.611,- hasil tangkapan nelayan dengan menggunakan alat tangkap Dogol/Cantrang dan Rawai/Pancing.
Kapal keluar melakukan kegiatan penangkapan ikan tanggal 28 Agustus 2017, nelayan di Pelabuhan Perikanan Nusantara Brondong membawa perbekalan yang digunakan saat melaut yaitu : a). Solar = 24.102 liter, b). Oli sebanyak 150 liter, c). Es Balok = 68,75 ton.
Pelayanan Pelabuhan di PPN Brondong menerbitkan SPB =1 lembar, SHTI = 3 lembar.