Berita Pelabuhan Perikanan
berita PP. Cikidang | 29 May 2017

Penertiban Kegiatan Ngabuburit di Pelabuhan Perikanan Cikidang Pangandaran

Pangandaran, 29 Mei 2017

Setiap sore dibulan Ramadhan ini Pelabuhan Perikanan Cikidang Pangandaran ramai dikunjungi oleh masyarakat sekitaran Pangandaran yang ngabuburit (menunggu waktu berbuka puasa). hal ini menjadi berkah tersendiri bagi para pedagang kaki lima ataupun pedagang dadakan, mereka menjajakan berbagai makanan olahan untuk berbuka puasa seperti kolak, es campur, dll. Untuk itu Kalabuh PP. Cikidang beserta Jajarannya mengintruksikan kepada para staf dan petugas keamanan untuk mengkondisikan para pedagang agar tertib, hal-hal yang dilakukan diantaranya adalah memberikan informasi kepada pedagang/pembeli/maupun pengunjung untuk menjaga kebersihan dan keamanan/tidak melakukan pengerusakan dipelabuhan. 

Khusus untuk para pedagang sudah disediakan tempat khusus untuk menjajakan makanan dengan tidak mendirikan tenda, hal ini dilakukan agar lebih terlihat rapih, juga meminimalisir oleh kotornya sampah yang berserakan, mengenai hal tersebut tidak lupa juga mengingatkan kepada pedagang maupun pembeli untuk tidak membuang sampah sembarangan, dengan menyiapkan tempat sampah dibeberapa tempat. 

Sejauh pantauan PIPPers kegiatan ngabuburit ini berjalan dengan baik karena setiap sore dilakukan pengawasan oleh Petugas keamanan yang dibantu oleh Para staf lainnya.

 

 

« Kembali