Berita Pelabuhan Perikanan
berita PPN. Prigi | 16 August 2016

PPN PRIGI MENERIMA MAHASISWA UB DAN IPB PRAKTEK KERJA LAPANGAN (PKL)

Pada bulan Agustus 2016, Pelabuhan Perikanan Nusantara Prigi  menerima 8 (delapan) orang mahasiswa dari Jurusan Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Brawijaya Malang dan 7(tujuh) orang Mahasiswa dari IPB Bogor . Mahsiswa tersebut datang ke PPN Prigi dalam rangka Praktek Kerja Lapangan (PKL). Praktek Kerja Lapangan (PKL) merupakan suatu kegiatan penerapan ilmu yang diperoleh mahasiswa di bangku perkuliahan pada suatu lapangan pekerjaan yang bertujuan untuk melatih mahasiswa agar mengenal situasi dunia kerja sekaligus untuk meningkatkan kualitas mahasiswa itu sendiri. Dalam membina kerja sama yang baik antara instansi dengan institusi, PPN Prigi  selalu memberikan kesempatan bagi mahasiswa / mahasiswi dari institut manapun untuk melakukan praktek kerja lapangan.

             Bagi PPN Prigi, ini merupakan beberapa kalinya menerima mahasiswa untuk melakukan kegiatan Praktek Kerja Lapangan (PKL) di Tahun 2016. Kegiatan yang rencananya akan diadakan selama 1 (satu) bulan ini diharapkan dapat memberikan manfaat kepada para mahasiswa, serta memberikan gambaran tentang implementasi dari ilmu atau teori yang selama ini diperoleh melalui bangku kuliah dan membandingkannya dengan kondisi nyata yang ada di lapangan, serta memperoleh tambahan pengetahuan dan pengalaman yang akan membuka cakrawala berfikir yang lebih luas mengenai disiplin ilmu yang ditekuni selama ini. Selama melaksanakan kegiatan PKL adik-adik mahasiswa ini didampingi oleh pegawai pelabuhan sesuai dengan tusinya masing-masing.  Hal ini sesuai dengan tugas pokok dan fungsi pelabuhan yaitu. Pelaksanaan pengumpulan data, informasi dan publikasi.

« Kembali