Bulu - Pelabuhan Bulu merupakan pelabuhan yang memiliki lokasi poros perekonomian bisnis yang strategis, dengan lokasi yang mudah dijangkau dan berada di Perbatasan Jawa Timur - Jawa Tengah. Dengan Lokasi secara geografis sangat menguntungkan, UPT P2SKP Bulu melakukan inovasi layanan terpadu yang bekerja sama dengan kesyahbadaran Brondong terkait dokumen-dokumen kapal perikanan masyarakat setempat.
Pelayanan terpadu yang dapat kita peroleh sangat beragam, SPB (Surat Persetujuan Berlayar) , SLO (Surat Laik Operasi), STBLK Kedatangan/Keberangkatan, Rekomendasi BBM Jenis Tertentu, untuk kedepan Layanan terpadu akan dikembangkan secara satu data digitalisasi dengan sebutan SIMPEL-PAS (Sistem Manajemen Pelabuhan dan Pengguna Jasa) yang bisa diakses melalui website maupun perangkat mobile.
Untuk jam buka pelayanan setiap jam kerja 08.00 hingga 14.00 kecuali hari jum'at kami melayani hingga jam 11.00. Antusias nelayan sangat bagus, dan mersepon untuk dilakukan sosialisasi kembali bagi nelayan yang kurang sadar dokumen.
Menurut Maskuri Selaku Koordinator Nelayan Bulu Mengatakan "Inovasi yang dilakukan pelabuhan bulu (UPT P2SKP Bulu) ini sangat bagus, mempermudah nelayan dalam kepengurusan surat-surat terkait dokumen kapal nelayan dan saya siap mensosialisasikan agar nelayan sadar terhadap dokumennya".
Di hari pertama pimpinan Pelabuhan (UPT P2SKP Bulu) melakukan pembinaan atau sosialisasi terhadap masyarakat nelayan yang akan melakukan pengurusan SLO, dan mendengarkan testimoni nelayan terhadap pelayanan terpadu yang dirancang oleh Pihak Pelabuhan.[ana/mk]